Hari Ini:

Sabtu 13 Aug 2016

Jam Buka Toko:

15.00 - 21.00

Telpon:

085785303044

SMS/Whatsapp:

085785303044

Email:

order@filmgunung.com

Video Panduan Mendaki Gunung Annapurna

24 November 2015 - Kategori Blog

annapurna maps

 

Ini adalah Mount Annapurna Video Guide tapi hanya sampai ke basecampnya sajah. dimana dalam video ini sangat jelas sekali rute rute yang harus dilewati selangkah demi selangkah. bagi yang belum mengenal gunung ini bisa gogling duluan dech, untuk video bisa diplay disini atau di youtube langsung dengan menggunakan kunci sebagai berikut di judul video ini.

Annapurna merupakan salah satu gunung yang maha besar di Himalaya, termasuk di jajaran 10 gunung tertinggi di dunia. Annapurna adalah nama yang berasal dari bahasa Sanskrit yang di artikan sebagai Tuhan musim panen atau jika disederhanakan menjadi Sang Pemberi. Pada sekitar tahun 1950, Annapurna adalah gunung berketinggian 8000 mdpl yang pertama bisa didaki.

DAFTAR KE 6 PUNCAK GUNUNG ANNAPURNA:
– Annapurna I 8.091 mdpl
– Annapurna II 7.937 mdpl
– Annapurna III 7.555 mdpl
– Annapurna IV 7.525 mdpl
– Gangapurna 7.455 mdpl
– Annapurna South 7.219 mdpl

Khusus untuk puncak Annapurna IV, wanita yang pertama di dunia yang mencapai puncaknya adalah seorang bernama Aryati, seorang pendaki wanita Indonesia yang tergabung dalam Ekspedisi Putri Indonesia

Gunung ini Terletak di wilayah utara pusat Nepal, Annapurna I menjadi gunung yang membunuh lebih dari sepertiga orang-orang yang mencoba untuk mendaki puncaknya. Seperti disebutkan The Richest, Annapurna I memiliki tingkat kematian sebesar 34%. Annapurna I hanya pernah ditaklukkan 191 orang, sementara 52 pendaki disebutkan tewas ketika melakukan pendakian setinggi 8.091 meter di gunung ini. Salah satu tragedi terbaru terjadi pada Oktober tahun lalu, ketika 39 orang menjadi korban jiwa akibat serangkaian longsor dan badai salju yang mematikan.

, , , , , , ,